GenPI.co - Pengamat Komunikasi dan Politik Jamiluddin Ritonga merespons soal Putri Gus Dur, Yenny Wahid, yang bakal diusung menjadi calon wakil presiden (cawapres) para Pilpres 2024.
Nama aktivis perempuan itu muncul setelah Wakil Ketua DPP PSI Grace Natalie mengusungnya.
Menurut Jamiluddin, Yenny Wahid lebih dikenal sebagai aktivis NU.
Selain itu, Yenny juga dikenal sebagai salah satu pendiri PKB.
"Namun, Yenny tidak sejalan dengan Muhaimin Iskandar, sehingga dia memilih di luar PKB," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Kamis (13/10).
Meskipun begitu, Jamiluddin menilai basis massa Yenny Wahid sangat kuat.
Hal tersebut karena Yenny Wahid merupakan anak dari mantan presiden Gus Dur, sehingga pendukung Gusdurian pasti akan memilihnya.
"Para Gusdurian sangat loyal terhadap keluarga Gusdur," tambahnya.
Akademisi dari Universitas Esa Unggul itu menyayangkan sampai sekarang elektabilitas Yenny belum terlihat.
"Dilihat dari elektabilitas dan pengusungannya, Yenny masih sangat rendah," jelasnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News