Dokter Forensik yang Autopsi Brigadir J Kecewa

25 Agustus 2022 22:20

GenPI.co - Ketua Komnas HAM Ahamd Taufik Damanik mengatakan dokter forensik yang mengautopsi jenazah Brigadir J pertmaa kali merasa sedih dan kecewa.

"Mereka kecewa dan sedih karena profesionalitas dan integritasnya diragukan,” ujar Taufan saat dikonfirmasi GenPI.co, Kamis (25/8).

Taufan juga menegaskan hasil autopsi pertama dan kedua kurang lebih sama.

BACA JUGA:  Ini Sosok Jenderal Bintang Dua yang Berani Jemput Paksa Ferdy Sambo

Oleh sebab itu, menurutnya, tuduhan terkait adanya penyelewengan terkait autopsi Brigadir J terbantahkan.

“Sekarang terbukti kalau tuduhan itu tidak terbukti," tuturnya.

BACA JUGA:  Pernyataan Kompolnas Tegas, Ferdy Sambo Siap-siap

Taufan juga merasa nama dokter forensik yang mengautopsi Brigadir J perlu dipulihkan atas segala tuduhan tersebut.

"Menurut saya, mestinya ada pemulihan nama baik mereka (dokter forensik, red)," kata dia.

BACA JUGA:  Adian Napitupulu Mau Cetak Rekor MURI

Dirinya juga mengaku sudah mempercayai hasil autopsi pertama sejak awal.

Akan tetapi, Komnas HAM menghargai permintaan autopsi ulang jenazah Brigadir J dari pihak keluarga.

"Ya percaya (hasil autopsi). Sebab, mereka kan dokter ahli yang profesional,” ucapnya.

Selain itu, Taufan juga mengatakan pihaknya sudah meminta opini ahli independen yang berpendapat sama.

“Akan tetapi, kami menghormati keputusan autopsi ulang dan menunggu hasilnya karena semua setuju hal itu," ujar Taufan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co