GenPI.co - Peneliti Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Philips J. Vermonte menyebut partai politik lebih baik membentuk koalisi sejak dini.
Philips pun membeberkan sejumlah keuntungan yang didapat partai politik jika berkoalisi lebih awal.
"Melihat sisi politik, mereka bisa menyamakan persepsi dan visi," ucap dia di Hotel Bintang Baru, Jakarta Pusat, Selasa (5/7).
Keuntungan lainnya, Philips menerangkan masyarakat bisa lebih menelaah calon presiden yang menurut mereka baik untuk dipilih.
Di sisi lain, dia menyatakan banyaknya poros koalisi yang terbentuk tergantung dari perhitungan partai-partai politik.
"Sebab, ada presidential threshold untuk pencalonan dan hal itu membuat mereka jauh lebih penting menghitungnya," tuturnya.
Lebih lanjut, Philips memprediksi kemungkinan bakal ada tiga atau empat poros dalam Pilpres 2024.
Sementara itu, dia mengatakan partai politik, seperti PDI Perjuangan, akan sulit saat berada di pemerintahan jika tetap memaksakan maju sendiri.
Peneliti itu menganggap sesama partai politik akan saling membutuhkan dalam menjalankan kekuasaan.
Oleh karena itu, Philips menyarankan PDIP untuk membentuk koalisi dengan dua atau tiga parpol lainnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News