Bocoran, Surya Paloh Sudah Setor Nama Capres-Cawapres ke Jokowi

03 Juni 2022 13:25

GenPI.co - Ketum Pro Jokowi (Projo) Budi Arie Setiadi membocorkan wacana duet Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.

Menurut Budi Arie, Ketum NasDem Surya Paloh sudah menyetorkan nama kedua gubernur itu kepada Presiden Jokowi.

"Itu (Ganjar-Anies) sudah disampaikan langsung Bang Surya (Surya Paloh) ke Pak Jokowi," ujar Budi Arie di kanal YouTube Akbar Faizal Uncensored yang tayang, Kamis (2/6).

BACA JUGA:  Ucapan Gatot Nurmantyo Garang, TNI Bisa Kudeta Pemerintah

"Ini kan disampaikan langsung Pak Surya Paloh waktu Selasa malam ketemu (Jokowi). Nggak mungkin dia ngomong ke publik tanpa menyampaikan usulan ini," sambungnya.

Menurut dia, Saat itu Presiden Jokowi hanya menganggukkan kepala merespons usulan Surya Paloh tersebut.

BACA JUGA:  Ucapan Desmond Ke Taufik Keras, Nggak Ada Prestasinya

Namun, kata Budi Arie pasangan Ganjar-Anies masih terkendala pada partai politik pengusung.

"Partai mana yang dukung? Karena saya selalu baca dari tiga itu, koalisi partai, capresnya, cawapresnya. Kalau Ganjar-Anies probabilitasnya siapa partai yang akan dukung?" kata Budi Arie.

BACA JUGA:  Menteri Tjahjo Kumolo Blak-blakan, Honorer PNS Sampai Nangis

Surya Paloh sendiri telah membantah mengajukan nama capres kepada Jokowi.

Menurutnya dalam pertemuannya dengan Jokowi beberapa waktu lalu tidak membahas soal capres.

"Tidak spesifik membicarakan hal itu (capres, red)," ujar Surya Paloh di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Rabu (1/6).

Meskipun demikian, dia mengaku tak masalah jika Anies dan Ganjar maju pada Pilpres 2024.

"Jadi, kalau ditanya apakah ada Ganjar, Anies, dan (Menteri Pertahanan, red) Prabowo Subianto? Bisa saja, enggak ada masalah," kata Surya Paloh. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co