Sindiran Puan Mengarah ke Ganjar Pranowo, Begini Kata Pengamat

29 April 2022 15:45

GenPI.co - Pengamat Komunikasi dan Politik Jamiluddin Ritonga meyakini bahwa sindiran Ketua DPR RI Puan Maharani mengarah ke Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Seperti diketahui, Puan memberikan pernyataan bahwa calon presiden jangan hanya bermodalkan kegantengan.

Hal itu diungkapkan Puan saat melakukan kunjungan ke DPC Wonogiri beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:  Charta Politika: Ganjar Pranowo Unggul di Jawa Tengah, dan Bali

"Karena jauh sebelumnya, Puan sudah mengkritik kepala daerah yang bisanya hanya pencitraan melalui medsos," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Jumat (29/4).

Menurut Jamiluddin, kritik terhadap Ganjar Pranowo memang masuk akal. Sebab, selama Ganjar menjadi gubernur Jawa Tengah, tidak ada prestasi spektakuler yang dihasilkannya.

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo Bisa Menang Pilpres 2024, Cawapresnya Tokoh Ini

Jawa Tengah bahkan menjadi provinsi paling banyak tingkat kemiskinannya di Pulau Jawa.

"Sementara itu, provinsi lain di Pulau Jawa jauh lebih baik tingkat kemiskinannya," tambahnya.

BACA JUGA:  Sindirian Puan Maharani Tajam Soal Capres Modal Ganteng Doang

Oleh karena itu, akademisi dari Universitas Esa Unggul mengatakan, agak aneh bila elektabilitas Ganjar kerap tinggi, sementara prestasinya tidak ada yang spektakuler.

"Keanehan itu juga kiranya yang membuat Puan kerap mengkritik hasil survei, terurama yang dirilis lembaga survei tertentu," tuturnya.

Kritik Puan itu juga mengindikasikan kalau PDIP tidak akan mengusung Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

"Bagi Ganjar dan relawannya, sebaiknya jangan berharap lagi akan diusung PDIP. Tak perlu lagi para relawan Ganjar mendeklarasikan Ganjar-Puan," tuturnya.

Jika Ganjar masih ambisi ingin menduduki kursi capres, menurut Jamiluddin, sebaiknya mencari perahu lain.

"Golkar dan PKB tampaknya masih membuka diri untuk Ganjar. Itupun kalau Ganjar mau sebagai cawapres," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co