Anies Baswedan Menjadi Rising Star, Kata Tony Rosyid

25 April 2022 21:25

GenPI.co - Pengamat politik Tony Rosyid menilai bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi calon potensial untuk maju pada Pilpres 2024.

Tony mengatakan, berdasarkan berbagai lembaga survei, elektabilitas dan popularitas Anies kini sangat terjaga.

Hal itu kata Tony bisa menjadi modal berharga Anies mendapatkan dukungan partai politik untuk maju pada Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Duet Anies-Puan di Pilpres 2024 Mencuat, Pengamat: Sangat Mungkin

"Saat ini, Anies rising star. Ekspektasi dan antusiasme rakyat terhadap Anies sedemikian terasa," ujar Tony kepada GenPI.co, Senin (25/4).

Tony mengatakan, lahirnya berbagai sukarelawan yang menginginkan Anies menjadi presiden, seperti jamur pada musim hujan. 

BACA JUGA:  Anies Baswedan Tak Disukai Oligarki, Oh Ternyata karena Ini

Pasalnya, munculnya dukungan sukarelawan itu terjadi begitu saja tanpa rekayasa. 

"Anies saat ini adalah tokoh fenomenal," jelasnya.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Janji Beri 40 Kios ke Pedagang Pasar Gembrong

Menurut Tony, bagi para penguasa dan pengusaha, Anies potensial untuk menang dan menjadi presiden. 

Namun, ada catatan yang membuat Anies disegani oleh kelompok itu.

"Semua bisa dibaca dalam detail survei dengan semua variabelnya. Hanya saja, Anies bukan orang yang mudah diatur dan dijinakkan," ujarnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co