GenPI.co - Pengamat politik Tony Rosyid menilai bahwa Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bakal mendapatkan dukungan para oligarki di Pilpres 2024.
Tony mengatakan, para oligarki itu adalah kelompok kecil yang mempengaruhi dan menentukan kebijakan negara.
Oligarki terdiri dari dua kelompok yaitu elit penguasa dan pengusaha papan atas.
"Saat ini militer tidak terlibat, bahkan cenderung terpinggirkan," ucapnya kepada GenPI.co, Senin (25/4).
Dia mengatakan, penguasa dan pengusaha ingin mengamankan kepentingannya ke depan.
Sebab, secara hukum aman, kepentingan politik berkelanjutan, dan nasib bisnis para pengusaha terjaga, bahkan berkembang.
"Untuk tujuan ini, oligarki perlu sosok pemimpin untuk mengamankan semua kepentingannya itu. Ganjar Pranowo tampaknya menjadi pilihan," ujarnya.
Menurutnya, Ganjar yang dianggap sangat loyal. Jadi, bisa menjadi jaminan untuk para oligarki di masa pemerintah baru nantu.
"Oligarki butuh orang yang loyal dan bisa berkompromi dengan semua kepentingannya," pungkas Tony Rosyid. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News