Rocky Sebut Istana Ingin Lumpuhkan Kejujuran Masyarakat Desa

03 April 2022 09:15

GenPI.co - Pengamat politik Rocky Gerung blak-blakan menyebut Istana Negara berusaha melumpuhkan kejujuran masyarakat desa. 

Hal itu disampaikan Rocky merespons dukungan Presiden Jokowi 3 Periode yang disampaikan oleh Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi). 

Seperti diketahui, Sekjen Apdesi Asep Anwar Sadat mengeklaim bahwa dukungan Jokowi tiga periode itu merupakan spontanitas para kepala desa. 

BACA JUGA:  APDESI Deklarasi Jokowi 3 Periode, Rocky Gerung Singgung Uang

"Janganlah keluguan masyarakat desa dipermainkan oleh kesombongan Istana," ujar Rocky dikutip GenPI.co dari akun YouTube Rocky Gerung Official yang tayang pada Jumat (1/4).

Rocky dengan tegas menyebut Istana Negara sedang membohongi keluguan masyarakat desa. 

BACA JUGA:  Soal Jokowi 3 Periode, Rocky Gerung Beri Pernyataan Tegas

Hal itu terbukti dengan adanya dukungan Presiden Jokowi 3 Periode yang disampaikan oleh Apdesi. 

"Bohong yang paling absurd ialah mengorganisir orkestrasi palsu dari Apdesi ini," kata Rocky. 

BACA JUGA:  Soal Pengadaan Gorden, Rocky Gerung Beri Kritik Pedas ke DPR

Di sisi lain, Rocky menilai bahwa Presiden Jokowi tak mampu berpikir tentang demokrasi. 

Menurutnya, saat ini Presiden Jokowi sedang berada dalam kondisi kalap. 

"Dia nggak bisa cari jaminan akan dihormati setelah lengser," kata Rocky. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co