Jokowi Harus Dengar, Mendag Lutfi Layak Dipecat

16 Maret 2022 15:50

GenPI.co - Presiden Joko Widodo alias Jokowi harus mendengar berbagai masukan dari banyak pihak terkait kinerja Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi. 

Salah satu masukan yang cukup tegas disampaikan oleh Dewan Pakar Asosiasi Pembicara Profesional Indonesia Emrus Sihombing

"Boleh jadi sudah saatnya diwacanakan Lutfi mundur atau direshuffle saja," kata Emrus kepada GenPI.co, Selasa (15/3). 

BACA JUGA:  Reshuffle Kabinet Mencuat, Mendag Lutfi Layak Diganti

Tentu bulan tanpa alasan Emrus meminta Presiden Jokowi untuk me-reshuffle Mendag Lutfi. 

Sebab, Emrus menilai Mendag Lutfi tak berhasil mengatasi masalah mahal dan langkanya minyak goreng di tanah air. 

BACA JUGA:  Reshuffle Kabinet, PAN Bakal Ketiban Durian Runtuh

Di lain kesempatan, pengamat kebijakan publik Trubus Rahadiansyah juga menilai Lutfi layak untuk dipecat.

"Enggak pernah ketahuan kinerjanya, seperti Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi," kata Trubus. 

BACA JUGA:  Reshuffle Kabinet Mencuat, Pengamat Sebut Nama Menteri Ini

Namun, Trubus tak menjelaskan lebih dalam kenapa Lutfi layak untuk dicopot.

Trubus hanya menjelaskan bahwa Lutfi menjadi menteri dengan kinerja rendah yang layak di-reshuffle.

"Beberapa menteri, lah, di antaranya itu (Muhammad Lutfi, red)," kata Trubus. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co