PAN Dianggap Salah Ambil Keputusan Masuk Koalisi Presiden Jokowi

21 Februari 2022 20:10

GenPI.co - Pakar Politik Jerry Massie meminta Partai Amanat Nasional (PAN) keluar dari koalisi Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Bahkan, dia menganggap PAN lagi kena PHP pemerintahan Jokowi.

"Harusnya PAN keluar koalisi pemerintah. Percuma mendukung tapi tidak ada kader di pemerintahan," ujar Jerry kepada GenPI.co, Minggu (20/2/2022).

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Gabung ke PAN, Zulkifli Hasan Bahagia

Jerry juga menilai PAN hanya buang-buang waktu dan energi saja jika terus berada di lingkaran pemerintahan Jokowi.

Mengingat, salah satu keuntungan yang berpotensi didapatkan PAN belum muncul hingga detik ini.

BACA JUGA:  Zulkifli Hasan Ogah Duet Bareng Ridwan Kamil di Pilpres 2024

"Sebaiknmya PAN perkuat dukungan ke oposisi dengan Partai Demokrat dan PKS. Hal itu perlu dilakukan agar elektabilitas dan popularitasnya naik," tegas dia.

Dirinya turut menyoroti pertumbuhan Partai Demokrat.

BACA JUGA:  Zulkifli Hasan Didesak Keluar dari Koalisi Jokowi, Ini Alasannya

Seperti diketahui, partai berlambang Mercy tersebut merupakan salah satu partai terbesar di Indonesia dan sempat berkuasa selama 2 periode.

"Coba lihat growth atau pertumbuhan Partai Demokrat, partai ini pernah nagkring di 3 besar dan juga bertahan di 5 besar," jelasnya.

Tidak hanya itu, elektabilitas Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono terus membaik di berbagai survei.

"Bahkan, disisi lain Ketum Demokrat  Agus Harimukti Yudhouono (AHY) mampu menaklukan Ketua Umum PAN Zulkifki Hasan dari segi elektabilitas," ungkapnya

Lebih lanjut, Jerry menuturkan harapan PAN untuk mendapatkan kursi di kabinet Jokowi akan menjadi angan-angan semata.

"Memang sejak awal saat mereka memutuskan bergabung, paling tidak PAN berharap 'durian runtuh' ada kursi di kabinet. Menurut saya PAN telah salah mengambil keputusan," tandansya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co