Cuitan Mahfud Berbuntut Panjang, KASAD Dudung Abdurachman Disebut

15 Februari 2022 14:10

GenPI.co - Menko Polhukam Mahfud MD menulis di akun Twitter miliknya soal doa yang dianggap mirip dengan KASAD Dudung Abdurachman.

Dalam cuitannya di media sosialitu, Mahfud menuliskan Allah tahu berbagai bahasa, sebab Allah kan Maha Pencipta.

Mahfud MD menegaskan, dirinya sering berdoa dalam bahasa Indonesia. Sebab, dia yakin Allah mengetahui semua.

BACA JUGA:  Kabar Baik, Pengguna Kripto di Indonesia, Trader Wajib Baca

“Dalam berdoa Saya sering menyelipkan doa dengan bahasa Indonesia. Misalnya, Ya Allah, Engkaulah yang menganugerahi anak & cucu kepadaku. Kuserahkan mereka kepada-Mu dibimbing ke jalan yang benar dan cukup rezeki,” tulis Mahfud MD di akun Twitter-nya, Senin (14/2).

Sama seperti Jenderal Dudung, celotehan Mahfud MD itu pun memicu reaksi warganet. Banyak dari mereka yang mempertanyakan Mahfud kenapa berdoa dalam bahasa Indonesia.

BACA JUGA:  Ketua Repdem Wanto Sugito Balas Sindiran Andi Arief, Telak Banget

“Tapi prof melakukan doa pake bahasa indonesia itu karena apa? Hayooo, apa sama alasannya dengan Pak Jenderal?” tulis akun @ArifMIqbal2.

Menanggapi hal itu, Mahfud kemudian menjawab bahwa doa itu akan diterima dari seorang yang berdoa dari hati yang khusyuk.

BACA JUGA:  Rahasia Megawati Terkuak, Duet Prabowo-Puan Maharani Terbongkar

“Banyak orang memaksa diri pakai bahasa Arab tapi tak tahu artinya. Ada yang berdizikir “Ya kayuku ya kayumu” (maksudnya, yaa hayyu yaa qayyumu)," kata mantan Ketua MK ini.

"Ada juga “wolo wolo kuwwato” (laa hawla walaa quwwata illaa billah). Doa yang diterima tentu yang keluar dari kekhusyukan hati,” pungkas Mahfud MD. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co