JK Sebut Pemindahan IKN Butuh Waktu Sekitar 20 Tahun

02 Februari 2022 09:40

GenPI.co - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla alias JK menyoroti pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Menurutnya, pemindahan IKN bakal menghadapi berbagai masalah, seperti anggaran, lokasi, dan masih banyak lagi.

Hal itu disampaikan JK dalam webinar bertajuk Merawat Kebinekaan, Menjaga Keutuhan NKRI, Senin (31/1).

BACA JUGA:  IAGI Desak Pemerintah Bentuk Data Center Kebumian di IKN

"Tentu bukan hal gampang. Rumit sekali pemindahan ibu kota itu," ujar JK.

JK kemudian menyebut bahwa pemindahan IKN sampai sempurna memerlukan waktu yang tak sebentar.

BACA JUGA:  Ahok Didorong PDIP Jadi Kepala Otorita IKN, ini Komentar P3S

Dia mengatakan, berdasarkan pengalaman dari negara lain, butuh waktu 20 tahun untuk mencapai sempurna.

"Negara lain butuh 20 tahun baru bisa sempurna, apalagi kita bukan negara federal," kata JK.

BACA JUGA:  Sambut Pembangunan IKN, Ketua Adat Dayak: Jaga Kearifan Lokal!

Sebelumnya, DPR RI telah mengesahkan RUU IKN menjadi UU dalam rapat paripurna, Selasa (18/1).

Dengan demikian, pembangunan IKN di Kalimantan Timur telah memiliki landasan hukum yang jelas.

Presiden Jokowi juga telah menetapkan nama IKN baru Indonesia bernama Nusantara. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co