Jokowi Dinilai Hanya Fokus Pada Pembangunan, Sisanya Diabaikan

16 November 2021 09:45

GenPI.co - Direktur Lingkar Madani Indonesia (Lima Indonesia) Ray Rangkuti menyoroti pernyataan Presiden Joko Widodo alias Jokowi soal bangsa indonesia yang bermental inferior, inlander, dan terjajah.

Padahal, menurutnya, hal tersebut disebabkan oleh kepemimpinan Jokowi sendiri yang terlalu terfokus pada pembangunan.

“Maka dari itu, seharusnya presiden Jokowi memahami bahwa membangun Indonesia itu tak sekedar raganya, tapi juga jiwanya,” ujar Ray kepada GenPI.co, Selasa (16/11).

BACA JUGA:  Bikin Gaduh, Menteri Jokowi Disebut Demen Pencitraan Demi Pilpres

Menurutnya, pembangunan raga saja yang tidak diimbangi oleh kemajuan jiwa berulangkali gagal dalam politik Indonesia. 

“Membangun jiwa itu sama pentingnya dengan membangun raga bangsa ini. Inilah yang terlihat timpang di era kedua kepemimpinan pak Jokowi,” ucapnya.

BACA JUGA:  Kepemimpinan Jokowi Bikin Rakyat Tidak Puas, Pengamat Ini Sedih

Terlebih lagi, menurut Ray, ambisi membangun infrastruktur demi mengejar ketertinggalan dengan mengabaikan jiwa bangsa berujung pada sepinya apresiasi atas kinerja pak Jokowi. 

“Jiwa bangsa ini ada pada kebebasan berpendapat, kesamaan hak dan kesempatan, toleransi, anti korupsi, nepotisme dan oligarki,” tegas Ray.

BACA JUGA:  Menteri Sibuk Capres 2024, Presiden Jokowi Bisa Malu

Menurut Ray, beberapa poin tersebut sudah sangat tertinggal bahkan terkesan sengaja diabaikan demi pembangunan.

“Indeks Indonesia di beberapa pembangunan jiwa itu makin merosot. Utamanya pada 3 sektor, pertama kebebasan berpendapat, kedua anti korupsi, dan ketiga anti nepotisme dan oligarki,” ucapnya. 

Tak hanya itu, Ray juga menyoroti pemenjaraan atas sikap kritis, serangan personal atas aktivis kritis dalam bentuk doxing, dan kerja buzzer yang menjadi faktor pemicu kekisruhan di dunia maya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co