Pakar Pertanyakan Tujuan Prabowo Subianto Maju di Pilpres 2024

12 November 2021 21:20

GenPI.co - Dewan Pakar Asosiasi Pembicara Profesional Indonesia Emrus Sihombing mempertanyakan tujuan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto maju kembali di Pilpres 2024.

Adapun tujuan Prabowo kata Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani yakni untuk menyelamatkan aset bangsa dan negara.

"Saya mengatakan bahwa pernyataan itu lebih cenderung retorik," kata Emrus kepada GenPI.co, Jumat (12/11).

BACA JUGA:  Bendera Gerindra Sudah Berkibar, Prabowo Maju Capres

Emrus mengatakan, tujuan Prabowo yang disampaikan Muzani itu belum terbukti.

Selain itu, kata Emrus, para elite politik biasa mengeluarkan pesan-pesan politik, seperti pernyataan Prabowo.

BACA JUGA:  Vonis 9 Tahun Eks Menteri Edhy Prabowo, PSI Kritisi Tajam

"Lantas yang dikatakan sebagai penyelamat aset bangsa di mana?" ujar Emrus.

Emrus menambahkan, Prabowo yang menjabat sebagai Menteri Pertahanan saat ini juga ikut menggunakan aset dan anggaran negara.

Oleh karena itu, pernyataan yang menyebut Prabowo akan menyelamatkan aset bangsa dan negara kurang tepat.

"Yang dipertanyakan itu, Prabowo pernah nggak menyelamatkan aset bangsa? Data dan faktanya ada nggak?," kata Emrus.

Untuk diketahui, Partai Gerindra memastikan akan kembali mengusung Prabowo Subianto sebagai capres pada Pilpres 2024. (*) 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co