Tantangan Berat Prabowo Subianto di Pilpres 2024, Jelas Banget

12 November 2021 05:20

GenPI.co - Pengamat Politik dari Universitas Andalas Asrinaldi membeberkan beberapa tantangan berat yang terlihat jelas banget akan dihadapi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

Tantangan pertama, kata Asrinaldi, Prabowo Subianto akan menghadapi capres yang lebih muda, energik, progresif, dan visioner.

"Banyak pendukungnya yang kecewa karena tidak berani menjadi oposisi dan menjadikan Partai Gerindra sebagai Partai Penyeimbang kekuasaan pemerintah," jelas Asrinaldi kepada GenPI.co, Kamis (11/11).

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Pandan Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Kekecewaan itu tak lepas dari keputusan Prabowo Subianto menjadi Menteri Pertahanan dalam kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Selain itu, kata Asrinaldi, usia juga akan menjadi tantangan yang akan dihadapi Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Kemangi Campur Madu Dahsyat, Bikin Wanita Puas

"Masalah usia yang terus bertambah menjelang Pemilu 2024 jelas akan menjadi pertimbangan pemilih nantinya," kata Asrinaldi.

Untuk diketahui, Partai Gerindra memastikan akan kembali mengusung Prabowo Subianto sebagai capres pada Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Sirsak Sungguh Dahsyat, Khasiatnya Cespleng

Adapun Prabowo Subianto sudah mengikuti kontestasi pilpres sebagai capres dua kali yakni Pilpres 2014 dan 2019.

Pada Pilpres 2014, Prabowo berpasangan dengan Hatta Rajasa yang saat itu merupakan Ketum PAN.

Adapun pada Pilpres 2019 Prabowo menggandeng Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno untuk menjadi pasangannya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co