Tegas! Bamsoet Jelaskan Pentingnya PPHN, Begini Katanya

29 Oktober 2021 02:30

GenPI.co - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) menegaskan kembali pentingnya adanya Pokok-Pokok Haluan Negara (PPHN).

"Kurang bijaksana jika hanya mendasarkan pada sikap politik setuju atau tidak setuju, yang kemudian dicari berbagai alasan afirmatif untuk mendukung sikap tersebut,” ucap Bamsoet dalam Kongres Kebangsaan, Kamis (28/10).

Politikus Golkar itu menyebutkan, PPHN mendesak diperlukan untuk mewujudkan pembangunan nasional yang selaras dan konsisten dengan paradigma Pancasila.

BACA JUGA:  Bamsoet Tantang Arsul Sani Buat Buku Relasi Islam & Haluan Negara

Ketua Umum IMI itu juga mengatakan, perubahan haluan tidak dilaksanakan setiap pergantian pemimpin.

“Saya jamin, kita tidak akan maju-maju kalo setiap pergantian pimpinan nasional maupun daerah terjadi perubahan haluan," ujarnya.

BACA JUGA:  Ada Kabar Buruk di Kabupaten Purbalingga, Bamsoet Bilang Begini

Dalam periode 2014-2019 MPR merekomendasikan dibentuknya Pokok-Pokok Haluan Negara. Hal itu untuk mewujudkan visi misi negara yang tertuang dalam Pembukaan UUD 1945.

"Cita-cita mewujudkan visi-misi negara yang bersifat prinsipil tersebut, tentunya harus diterjemahkan dalam rujukan haluan negara,” kata Bamsoet.

BACA JUGA:  Bamsoet Sebut Pancasila Bukan Warisan Nenek Moyang

Rujukan tersebut idealnya menjadi wewenang seluruh rakyat sebagai pemegang kedaulatan negara, dan direpresentasikan melalui lembaga perwakilan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co