GenPI.co - Direktur Eksekutif Sudut Demokrasi Riset dan Analisis (SUDRA) Fadhli Harahab menilai banyak keuntungan jika KSAD Andika Perkasa menjadi panglima TNI.
Diketahui, nama Andika Perkasa berada di barisan terdepan untuk menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Hadi Tjahjanto akan menjalani pensiun di November 2021.
Fadhli mengatakan, sosok Andika Perkasa sangat berdampak besar dalam tubuh TNI jika menjadi panglima.
Sebab, ketegasannya membuat TNI bakal makin disegani.
"Tidak ada lagi yang coba-coba memanfaatkan TNI untuk menggembosi isu-isu tak penting, semacam ada penyusupan ideologi terlarang di TNI," kata pengamat kepada GenPI.co, Jumat (22/10).
Fadhli menjelaskan, jaringan internasional yang dimiliki Andika Perkasa juga menjadi catatan khusus.
"Andika punya jaringan kuat dengan luar negeri," ujarnya.
Catatan itu bisa berdampak positif untuk pemerintahan Presiden Jokowi yang mana tinggal tiga tahun lagi.
"Kerja sama antar-negara dari segi kemiliteran akan lebih mudah terjalin," ujarnya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News