KPK Siap Bongkar Orang Dalam Aziz Syamsuddim

08 Oktober 2021 18:20

GenPI.co - Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron siap bongkar adanya orang dalam mantan Wakil Ketua DPR Aziz Syamsuddin untuk mengamankan kasus di lembaga antirasuah tersebut.

"Tentu KPK akan komitmen untuk membongkar itu semua," kata Nurul Ghufron di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (8/10).

Ghufron menyatakan KPK bakal menindaklanjuti informasi adanya "orang dalam" Azis tersebut, namun harus didasarkan pada bukti dan fakta yang benar.

BACA JUGA:  Ada Kabar Bagus dari Vaksin Nusantara, Mohon Disimak

"Bahwa ada informasi sekitar delapan orang dalam tentu kemudian kami akan tindaklanjuti kalau memang itu bisa dibuktikan bahwa benar," kata Ghufron.

Dalam persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Senin (4/10), saksi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tanjungbalai Yusmada menyebut Azis memiliki delapan orang di KPK.

BACA JUGA:  Anak Milenial Tidak Tertarik Gabung ke Partai Ummat

Dalam sidang untuk dua terdakwa, yaitu mantan penyidik KPK Stepanus Robin Pattuju dan advokat Maskur Husain.

Yusmada yang dihadirkan sebagai saksi mengonfirmasi keterangannya saat penyidikan yang mengatakan ada delapan orang di KPK yang dimiliki Azis Syamsuddin. (ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co