Novel Baswedan Cs Tunggu Kabar Bahagia dari Kapolri Listyo Sigit

04 Oktober 2021 15:38

GenPI.co - Mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Hotman Tambunan mengaku pihaknya siap membahas lebih lanjut tawaran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk bekerja di Institusi Polri.

57 pegawai KPK yang dipecat secara hormat itu juga sangat terbuka dan tengah menunggu undangan langsung dari Kapolri Listyo untuk berdiskusi.

"Kami terbuka untuk mendiskusikan dan membicarakannya dengan Polri," ujar Hotman Tambunan saat dikonfirmasi, Senin (4/10/2021).

BACA JUGA:  Kapolri Listyo Rekrut Novel Baswedan Cs, Tjahjo Kumolo Bersuara

Dia menganggap tawaran Kapolri Listyo itu bisa menjadi solusi untuk permasalahan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) KPK.  

Namun demikian, para mantan pegawai KPK juga perlu mendengar lebih lanjut mengenai wacana tersebut.

BACA JUGA:  Direktur KPN: Kapolri Listyo Sigit Sengaja Rekrut Pecatan KPK

Novel Baswedan cs itu mau mengetahui prosedurnya terlebih dahulu sebelum bersikap.

Di sisi lain, tawaran dari Polri itu tidak bisa dibuang mentah-mentah.

BACA JUGA:  Novel Baswedan Jilat Ludah Sendiri, Telak

"Niatnya, kan, sama, mencari solusi untuk permasalahan TWK KPK. Jadi jika sudah gamblang kami mengetahui mekanisme dan prosedurnya, maka kami bisa mengambil sikap," tutur Hotman.

Seperti diketahui, 57 pegawai KPK telah dipecat melalui mekanisme TWK.

Para pegawai KPK yang diberhentikan berasal dari berbagai jenjang jabatan mulai deputi, direktur hingga pegawai fungsional.

Kemudian dari para penyidik seperti Novel Baswedan, Yudi Purnomo, Hotman Tambunan Rizka Anungnata, Harun Al Rasyid, dan Budi Agung Nugroho.(tan/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co