Jika Jokowi Menang Pada Pemilu 2024, Masyarakat Harus..

23 September 2021 22:50

GenPI.co - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PPP DKI Jakarta Haji Lulung memberikan kritik kepada pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurut Lulung, pemerintah saat ini hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur.

“Rp 2000 T lebih hanya untuk belanja dan program pembangunan saja,” ujarnya dalam Webinar GMPI, Minggu (19/9).

BACA JUGA:  Jokowi Bicara Soal Pandemi di Sidang Umum PBB, Simak Kalimatnya!

 Tak hanya itu, Lulung pun menyampaikan kritiknya terkait wacana amendemen UUD 1945.

“Amendemen itu tak menyentuh kepada empat pilar MPR RI. Ini bahaya,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Jokowi Sudah Jadi Bos Gedung Merah Putih KPK, Pengamat Sebut Ini

Lulung pun mempertanyakan siapa yang mempunyai kepentingan dalam wacana amendemen UUD 1945 itu.

“Siapa yang punya kepentingan? Oligarki? Rakyat Indonesia? Ini harus dipertanyakan,” tuturnya.

BACA JUGA:  Novel Baswedan Minta Jokowi Tanggung Jawab

Politisi itu pun menyinggung isu perpanjangan periodesasi jabatan presiden menjadi tiga periode.

“Mau memperpanjang masa bakti dari dua periode ke tiga periode, memangnya tidak lewat pemilu? Yakin menang kalau lewat pemilu?” ungkapnya.

Lulung pun menyarankan publik untuk mengawasi pemerintah jika Presiden Jokowi maju pada Pemilu 2024 dan bisa menang.

“Sebab, itu sudah pasti ada indikasi kecurangan. Mari kita semua introspeksi dan evaluasi perihal hal tersebut,” paparnya.

Lebih lanjut, Lulung menegaskan agar rakyat tidak golput pada Pemilu 2024.

“Jangan salah pilih juga. Arahkan anak istri kita ke pemilih yang lebih baik,” katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co