GenPI.co - Politikus PDIP Deddy Yevri Sitorus menyebut pandiri Partai Ummat Amien Rais gagal paham. Oleh sebab itu, mantan Ketua MPR itu kurang piknik.
Sebelumnya, Amien Rais menyebut ada oknum dari PDIP yang ditugaskan untuk mengumandangkan wacana presiden 3 periode dinilai tidak berdasarkan fakta dan data oleh banteng moncong putih.
Deddy meminta mantan politikus PAN itu untuk mencari data yang lebih banyak dengan menjelajah internet.
"Itu pernyataan orang pikun atau gagal paham? Coba Pak Amien piknik ke Google untuk pencerahan, untuk memastikan dari mana isu itu bergilir,” kata Deddy di Jakarta, Senin (6/9).
Deddy juga meminta Amien Rais untuk menjaga mulut, sehingga tidak berakibat membuat malu diri sendiri.
Dia menekankan bahwa PDIP berada pada posisi menolak wacana masa jabatan presiden diperpanjang hingga 3 periode.
Penegasan sikap PDIP bahkan sudah diumumkan langsung oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
"Jadi jangan sampai malu kalau sudah tua tapi ngomong tanpa data. Nanti ditertawakan sama anak SMA,” tegasnya.
Pada sebelumnya, Amien Rais mengurai bahwa rencana Amandemen UUD 1945 sebenarnya sudah dibicarakan sejak 2019. Katanya, ada sejumlah pihak yang telah membicarakan dan mengangkat wacana tersebut.
“Sesungguhnya rencana amandemen (UUD 1945, tentang masa jabatan presiden) sudah dibicarakan sejak tahun 2019 oleh tokoh-tokoh yang pro Jokowi itu," katanya.
Menurut Amien Rais, isu ini sempat senyap di publik. Namun demikian, ada teman-teman PDIP yang melakukan testing the water untuk menghidupkan kembali wacana tersebut. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News