Analisis Rocky Gerung Mencengangkan: Ambisi Kekuasaan...

18 Agustus 2021 05:20

GenPI.co - Akademisi Rocky Gerung blak-blakan menilai pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 4 diperpanjang karena diduga adanya pemain politik yang ingin mencari keuntungan dari pandemi covid-19.

Hal tersebut diungkapkan Rocky Gerung dalam video yang diunggah di kanal YouTube miliknya, Selasa (17/8).

"Semua pemain politik utama yang besar-besar ini ingin dapat keuntungan dari covid-19. Nah, karena itu agar diperpanjang seolah-olah covid-19 akan sampai 7 tahun lagi," jelas Rocky Gerung.

BACA JUGA:  Geprek Ginseng Campur Madu Khasiatnya Joss, Goyang Sampai Subuh

Menurut pengamat sosial dan politik itu, bahwa kekuasaan itu berpikir memanfaatkan kematian orang, dengan kata lain akan disulap statistik Indonesia belum lepas dari covid-19.

"Atau sengaja diperpanjang covid-19, virusnya diundang masuk lagi. Supaya ada alasan untuk melanggar konstitusi," jelas Rocky Gerung.

BACA JUGA:  Khasiat Vitamin B12 Bikin Pria Makin Strong, Siap Goyang

Mantan Dosen Ilmu Filsafat Univeritas Indonesia menduga, bahwa etika politik Indonesia betul-betul hancur. Justru ketika, masyarakat Indonesia merayakan HUT ke-76 RI.

"Kita mengalami pembusukan di dalam soal moralitas politik. Ini bahayanya sebuah bangsa yang dikelola oleh ketidakmampuan berpikir dan ambisi kekuasaan yang berlebih," beber Rocky Gerung.

BACA JUGA:  Air Rebusan Akar Pinang Khasiatnya Dahsyat, Bikin Istri Ketagihan

Sebelumnya, Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menyebutkan PPKM Level 4 akan terus digunakan sepanjang pandemi covid-19.

"Selama masih pandemi, PPKM ini akan tetap digunakan sebagai instrumen untuk mengendalikan mobilitas dan aktivitas masyarakat," tegas Luhut Pandjaitan.

Luhut Pandjaitan mengungkapkan, jika situasi covid-19 di Indonesia semakin membaik, tentunya level PPKM akan diturunkan ke yang lebih rendah.

"Di mana level 3, 2 dan 1, nantinya akan mendekati situasi kehidupan normal, oleh karena itu evaluasi akan dilakukan setiap minggu, sehingga perubahan situasi dapat kita respons secara cepat," kata Luhut Pandjaitan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co