Tembakan Menggema di Puncak Jaya, Orang Penting KKB Tak Berkutik

04 Agustus 2021 10:20

GenPI.co - Salah satu orang penting dalam Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) ditangkap di kabupaten Puncak Jaya, Papua.

Penangkapan teroris bernama Kopengga Enumbi ini dilakukan Satgas Nemangkawi terkait kasus perampokan senjata api milik Polri yang ada di Pospol Kulirik, Puncak Jaya, Papua.

Peristiwa perampokan senjata itu terjadi pada 4 Januari 2024 silam.

BACA JUGA:  Petinggi PA 212 Marah dengan Yaqut, Seret Megawati dan Jokowi

Menurut Kasatgas Humas Nemangkawi Kombes Ahmad Mustofa Kamal, pelaku ditangkap pada Selasa (3/8) pukul 11.20 waktu setempat.

Dikatakan, proses penampakan itu diwarnai oleh aksi baku tembak yang sengit dari aparat keamanan dan kelompok bersenjata itu.

BACA JUGA:  Kasus Dana Rp 2 T Akidi Tio Mulai Bergulir, Polisi Garap 4 Orang

“Satgas Nemangkawi dipimpin Ipda Dedi Sudomo dan di-backup Yon Raider 613/RJA, baku tembak dengan kelompok Kopengga Enumbi. Kopengga Enumbi dilumpuhkan,” kata Kamal.

Dia menambahkan, dalam penangkapan itu polisi berhasil menyita barang bukti berupa butir amunisi jenis SS1 kaliber 5,56 mm.

BACA JUGA:  Detik-detik Pertempuran 3 Jam Melawan Teroris KKB di Ilaga

Ada pula sebuah pisau badik, satu helm warna hijau stabilo, dan satu unit telepon genggam.

Kamal lantas membeber peran Kopengga Enumbi alias Tamu Enumbi di KKB.

DIa dikatakan memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan logistik bagi pergerakan KKB Yambi di bawah pimpinan Lekagak Telenggen.

Kamal yang juga menjabat sebagai Humas Polda Papua itu mengatakan bahwa Satgas Nemangkawi akan terus memburu KKB yang mengancam Kamtibmas Papua.(JPNN/GenPI)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co