GenPI.co - Politikus Partai Gerindra Arief Poyuono mengatakan pemerintah tidak sanggup mengatasi pandemi covid-19 tanpa mengandalkan kekuatan Tuhan.
"Tidak bisa menanggulangi sebaran covid hanya mengandalkan kemampuan manusia," jelas Arief Poyuono kepada GenPI.co, Selasa (3/8).
Arief Poyuono juga menyinggung kinerja Pemerintah Jokowi dalam menangani pandemi covid-19.
"Pejabat negara dan Jokowi dalam menangani pandemi covid, seperti terlihat emosi, grabak-grubuk, suka pencitraan, dikritik marah, dan emosi pakai ngancam," bebernya.
Anak buah Prabowo itu juga mengatakan, bahwa pemerintah terkesan sombong dan merasa jika kekuasaan selamanya hanya mengandalkan kemampuan manusia.
"Beda jika kita mengandalkan dan percaya Allah, bahwa pandemi akan bisa kita tangani. Pejabat negaranya tidak pemarah, penuh kasih, lemah lembut, dan ikhlas dalam menjalankan tugas," ungkapnya.
"Tidak perlu mengklaim pemerintah sudah bekerja 24 jam dan tidak perlu merasa paling sukses dan paling melayani masyarakat," sambungnya.
Seperti yang diketahui, saat ini pemerintah tengah berjuang mengendalikan covid-19.
Pengendalian covid-19 yang dilakukan pemerintah dengan cara penerapan PPKM level 4 yang sudah diperpanjang dari 3-9 Agustus.
Sementara itu, upaya lainnya adalah dengan adanya vaksinasi di semua wilayah untuk membentuk herd immunity.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News