GenPI.co - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengucapkan selamat Hari Raya Iduladha 1442 H kepada seluruh umat Islam di tanah air.
Di momen spesial ini, Yaqut lantas memberikan pesan penting kepada semua umat Islam di Indonesia.
Yaqut lantas mengutip ucapan Rasulullah SAW saat menyampaikan kutbah wukuf pada haji Wada 14 abad silam.
"Wahai manusia sesungguhnya darahmu, hartamu, dan harga dirimu terjaga dan termuliakan," kata Yaqut mengenang ucapan Rasulullah SAW, dalam keterangannya, Selasa (20/7).
Yaqut menegaskan, ucapan Rasulullah SAW di Arafah ini sangat jelas menunjukkan bahwa Islam menjunjung tinggi nilai kemanusiaan.
Atas alasan kemanusiaan itu pula, pemerintah tahun ini kembali membatalkan keberangkatan haji, begitu pula soal penerapan PPKM Darurat.
Sebab, jiwa dan keselamatan manusia merupakan yang utama.
"Tetap berada di rumah menjadi ikhtiar bersama dalam memutus rantai penyebaran covid-19," katanya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News