GenPI.co - Isu reshuffle Kabinet Indonesia Maju kembali menggema usai beberapa kondisi terjadi di Istana.
Pengamat Politik dari Universitas Paramadina Hendri Satrio menilai kemungkinan reshuffle masih terbuka.
Menurut dia, beberapa rencana Presiden Jokowi masih akan berpacu untuk keadaan di Indonesia.
"Reshuffle mungkin saja. Apalagi ada rencana persiapan pergantian Panglima TNI Hadi Tjahjanto," ucap Hendri kepada GenPI.co, Rabu (30/6).
Selain itu, Hendri menyoroti masalah lain di dalam Kabinet Indonesia Maju.
Misalnya, kata dia, isu Partai Demokrat dengan KSP Moeldoko masih hangat untuk diperdebatkan.
"Isu Demokrat masih ada dan beberapa pejabat staf khusus yang menjadi Kedubes, kan juga mungkin jadi alasan reshuffle," jelasnya.
Seperti diketahui, Presiden Jokowi memiliki hak prerogatif untuk merombak kabinetnya kapan pun bila dibutuhkan. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News