GenPI.co - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS mengatakan, mantan Presiden Indonesia ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla akan menjadi rebutan para calon presiden (capres) 2024.
Fernando menyebut, kiprah politik JK yang sudah dua kali menjadi wapres membuatnya jadi rebutan.
Pengalaman dan jaringan yang JK miliki akan menjadi kekuatan tersendiri bagi capres yang berhasil menggandengnya.
"Kekuatan JK dan jaringannya patut diperhitungkan oleh lawan politiknya," kata Fernando kepada GenPI.co, Rabu (16/6/2021).
Fernando mengatakan, tak bisa dimungkiri pilpres membutuhkan banyak modal. Kemampuan menggalang dana dan jaringan ke hal tersebut akan menjadi faktor krusial.
JK yang berlatar belakang pengusaha diketahui punya segudang jaringan yang dibutuhkan.
"JK punya kemampuan penggalangan dana bagi calon yang dia jagokan nantinya," katanya.
Fernando menilai, JK memang politisi yang punya keberuntungan tinggi.
Usai mendampingi SBY menjadi wapres, perannya tak surut.
Dia kembali dipercaya menjadi wapres saat Jokowi mempimpin di periode pertama.
Pada 2024, peran kunci JK diprediksi belum surut dan akan melakukan gebrakkan lain.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News