Ancang-ancang Ganti Panglima TNI, Anggota DPR: Tak Ada Lainnya...

10 Juni 2021 03:30

GenPI.co - Pergantian Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto yang pensiun pada November 2021, ternyata membuat berbagai kalangan ikut menyorotinya.

Salah satunya adalah Anggota Komisi I DPR Bobby Adhityo Rizaldi ynag berharap pemerintah tidak terlalu mepet dalam menyampaikan surat kepada DPR RI.

Menurut Politikus Partai Golkar itu, akan lebih baik jika beberapa bulan sebelum Marsekal Hadi pensiun, pemerintah sudah menyurati DPR tentang pergantian orang nomor satu di institusi militer itu.

BACA JUGA:  7 Khasiat Tape Singkong Sangat Mengejutkan, Rugi Kalau Tak Suka

"Jadi, maksudnya jangan satu bulan sebelum dia pensiun, baru ada surat dari pemerintah," jelas Bobby Adhityo Rizaldi di Gedung DPR, Rabu (9/6).

Bobby Adhityo mengaku tidak ingin proses pergantian Panglima TNI seperti penunjukkan Dubes Indonesia, beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:  Pernyataan Din Syamsuddin Sungguh Mencengangkan: Bertobatlah...

Sebab, saat itu, pemerintah menyampaikan surat penunjukan Dubes Indonesia dalam waktu yang mepet.

"Jangan sampai surat masuk untuk soal panglima begitu," ungkap Bobby Adhityo.

Sementara itu, terkait calon Panglima TNI pengganti Hadi Tjahjanto, politikus ini tidak mau berspekulasi.

Dia hanya menyebut sosok pengganti tersebut biasanya berasal dari Kepala Staf TNI di tiga matra.

"Kami sudah pasti persyaratan sesuai aturan, dia (calon Panglima TNI, red) harus kepala staf dahulu. Jadi, di antara tiga itu. Tidak mungkin ada yang lain lagi," pungkasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co