GenPI.co - Relawan Jokowi Mania Nusantara (Joman) siap memberikan kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju Pilpres 2024 mendatang.
“Kita mendukung Ganjar untuk di 2024,” ujar Ketua Umum Joman, Immanuel Ebenezer kepada wartawan, Selasa (1/6).
Pria yang biasa disapa Noel memiliki alasan memilih Ganjar ketimbang Puan Maharani yang merupakan cucu biologis Proklamator RI, Bung Karno.
Dia menjelaskan bahwa pihaknya berpikir realistis dalam menghadapi dinamika pilpres yang tinggal hitungan 3 tahun lagi.
Dukungan kepada Ganjar diberikan bukan hanya karena elektabilitas yang tinggi dan terus melambung. Tapi juga karena kinerja yang nyata dirasakan oleh masyarakat Jawa Tengah.
“Dia juga dikenal sebagai salah satu sosok pemimpin muda yang dekat dengan masyarakat,” terang Noel. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News