Skenario PDIP Menatap Pilpres 2024, Tangan Dingin Megawati...

29 Mei 2021 05:50

GenPI.co - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Ketua DPR RI Puan Maharani sedang hangat menjadi perbincangan di masyarakat.

Kedua kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu hangat dibicarakan dan dikaitkan dengan pencalonan presiden pada Pilpres 2024.

Terkait bursa capres 2024 tersebut, pengamat politik Emrus Sihombing menyarankan agar PDIP segera mengumumkan siapa kader partai yang akan dicalonkan sebagai capres pada Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Air Rebusan Pare Khasiatnya Mencengangkan, Penyakit Kronis Ambrol

Menurutnya, lebih cepat diumumkan, masyarakat juga lebih bisa melihat rekam jejak dan kinerja kandidat capres yang diajukan tersebut.

"Lebih cepat diberitahukan jauh lebih baik, supaya bisa menyusun suatu perencanaan dalam rangka menuju Pilpres 2024," jelas Emrus kepada GenPI.co belum lama ini.

BACA JUGA:  Sangat Berbahaya! Setelah Makan Pare Jangan Mengonsumsi Ini

Menurut Emrus, tokoh-tokoh di PDIP selalu membawakan politik kebangsaan dan politik pluralisme.

Selain itu, kata Emrus, tokoh-tokoh tersebut tidak pernah di dalam tindakannya melakukan politik intensitas sempit dan menggunakan politik eksklusivitas.

BACA JUGA:  Pernyataan Partai Ummat Mengejutkan: Ali Ngabalin Tak Beradab

"Kita lihat, Puan Maharani, Ganjar Pranowo dan yang tak kalah hebatnya yaitu adalah Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini, dan masih banyak yang lain," jelasnya.

Meskipun mempunyai banyak kader yang bagus dan potensial, Emrus meyakini PDIP mampu memilih capres terbaik untuk maju pada Pilpres 2024.

Apalagi Megawati Soekarnoputri sudah kenyang asam garam, terutama di dunia perpolitikan tanah air.

Sehingga, diyakini persoalan internal partai akan selesai di tangan dingin Megawati Soekarnoputri.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co