Peluang Yusril Jadi Menteri Kecil, PBB Sodorkan Posisi Wamen

22 April 2021 14:50

GenPI.co - Partai Bulan Bintang (PBB), satu-satunya partai pendukung Jokowi yang belum kadernya mengisi jabatan di Pemerintahan.

Untuk itu, partai pimpinan Yusril Ihza Mahendera ini sudah menyiapkan kader terbaiknya.

BACA JUGA: Pengamat Bongkar Fakta Nadiem Makarim, Pantas Layak Dicopot

"Afriansyah Noor yang saat ini Sekjen PBB siap untuk mengisi posisi Wakil Menteri (wamen)," Ketua bidang Politik Hukum dan Advokasi PBB Firmansyah di Jakarta, Kamis (22/4).

Menurut Firmansyah, pihaknya sangat menyadari bahwa PBB belum memiliki kursi di parlemen yang menjadi tolok ukur parpol koalisi pemerintah untuk mendapatkan kursi menteri.

"Kami yakin Pak Jokowi sangat memahami dan ingat posisi serta perjuangan kami PBB dari pemilu hingga kini mengawal pemerintahan beliau," katanya.

BACA JUGA: Mendadak, Panglima TNI Minta Bantuan ke Singapura

Secara pribadi dirinya melihat, peluang Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra yang digadang-gadang masuk dalam kabinet mengisi posisi jabatan menteri juga sangat kecil. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co