GenPI.co - Sepeda motor listrik e-Burgman yang diproduksi Suzuki akan mulai menyapa masyarakat Jepang melalui uji coba.
Menurut rencana, Suzuki akan melakukan uji coba motor listrik itu pada April-Juni 2023.
Suzuki akan mengambil rute Suzuki World Setagaya Minami dan mencakup Bangsal Meguro, Shinagawa, Ota, hingga Minato di distrik Jonan Tokyo.
RideApaart, Selasa (4/4) mengabarkan Suzuki akan menggunakan delapan motor listrik itu dalam uji coba.
Suzuki akan mengumpulkan data untuk mengembangkan skuter listrik masa depan.
Sebelumnya, Suzuki sudah berhasil memamerkan desain sepeda motor listrik e-Burgman.
Sepeda motor listrik itu disebut-sebut mempunyai jarak tempuh hingga 44 kilometer.
Berat motor listrik itu mencapai 324 pon, sedangkan tinggi tempat duduknya 30,7 inci.
Hingga saat ini, teka-teki tentang jadwal peluncuran e-Burgman belum terpecahkan.
Sebab, Suzuki belum mengumumkan secara resmi jadwal peluncuran sepeda motor listrik itu. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News