GenPI.co - PT Suzuki Indomobil Sales mengeklaim penjualan Ignis mampu mengisi pasar otomotif yang ditinggal Karimun Wagon.
Head of 4Wheel Brand Development & Marketing Research PT Suzuki Indomobil Sales, Harold Donnel mengatakan penjualan Ignis tipe GX cenderung superior.
"Ignis bisa menutup, istilahnya meng-cover penjualan Karimun karena secara demand, Ignis itu stabil bahkan naik," ujar Harold dalam keteragannya, dikutip dari JPNN.com, Sabtu (5/2/2022).
Suzuki juga dianggap belum absen dari segmen LCGC (Low Cost Green Car) yang sebelumnya diisi Karimun Wagon R.
Bahkan, Suzuki saat ini sedang mendiskusikan yang baru untuk pasar Indonesia.
"Facelift masih dalam diskusi. Apakah akan lanjut atau akan ada nama baru," jelas dia.
Sampai saat ini Suzuki masih memproduksi Karimun Wagon R untuk kebutuhan pasar ekspor.
Salah satu negera yang menjadi tujuan utama Karimun Wagon R, yakni Pakistan.
"Paling banyak penerimaan (Karimun Wagon R) di Pakistan. Kami sudah mengekspor dalam bentuk CKD sejak 2014," tuturnya.
Sebagai informasi tambahan, di segmen city car, Suzuki Ignis mencatatkan penjualan nomor dua setelah Honda Brio.
Dari data wholesale Gaikindo, sepanjang periode 2021 Ignis terjual sebanyak 1.932 unit.
Masih unggul ketimbang Daihatsu Sirion, dan rivalnya dari Korea Selatan.(rdo/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News