GenPI.co - Serai tak hanya paten sebagai bumbu dapur. Ada segudang manfaat lain yang bisa bikin berbagai penyakit jadi ambyar.
Nah, selain untuk menambah aroma masakan, serai ternyata juga punya ragam khasiat untuk tubuh. Apa saja ya? Ini ulasannya.
1. Anti depresan
BACA JUGA: Weton Perkasa Luar Biasa! Sukses dan Tajir Melintir di Usia Muda
Serai mengandung anti depresan yang membuat otot dan saraf di tubuh menjadi lebih rileks dan tenang. Selain itu, manfaat dan antidepresan ini juga akan mengatasi masalah sulit tidur.
2. Menjaga kesehatan pencernaan
BACA JUGA: Hoki Zodiak di Puncak Langit ke-7, Semua Pasti Bakal Tersentuh
Serai mengandung citral yang bertugas menenangkan perut dan mengendalikan fungsi pencernaan. Selain itu citral juga dapat mencegah perut kembung dan sembelit.
3. Atasi flu
Air serai mengandung vitamin C. Ia juga bersifat antibakter dan anti jamur. Jadi dapat dijadikan obat flu alami. Tak hanya flu, batuk dan pilek juga akan musnah jika rutin mengonsumsi air serai.
BACA JUGA: Zodiak Paling Happy! Hoki dan Rezeki Dijamin Tinggi
4. Meningkatkan sirkulasi darah
Serai mengandung kalium yang tinggi. Kalium membantu meningkatkan produksi urin dalam tubuh sekaligus meningkatkan sirkulasi darah.
Bisa juga menurunkan tekanan darah. Dengan sirkulasi darah yang lancar, maka tubuh akan bugar dan membantu pertumbuhan. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News