Suami Pakai Minyak Wijen, Istri Pasti Makin Sayang

17 Januari 2021 21:40

GenPI.co - Minyak wijen selama ini lebih sering digunakan untuk memasak karena memiliki aroma dan rasa yang khas.

Namun, minyak itu memiliki manfaat lain bagi kesehatan jika sering digunakan.

BACA JUGAManfaat Minum Teh Hijau Sebelum Tidur Menakjubkan, Coba Buktikan

Para suami pun sangat disarankan rutin menggunakan minyak wijen. Istri dijamin makin sayang.

Berikut ini tiga manfaat minyak wijen yang sangat baik untuk kesehatan tubuh:

1. Untuk Penyembuhan Luka

Minyak wijen sangat ampuh untuk menyembuhkan luka, termasuk luka bakar ringan.

BACA JUGA: Rutin Makan Tomat Mentah Ternyata Khasiatnya Luar Biasa

Sebab, di dalam minyak wijen terdapat berbagai kandungan yang sangat bermanfaat.

Di antaranya ialah antioksidan, antiradang, dan antimikroba. Semua kandungan itu bisa membantu penyembuhan luka.

2. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Kandungan lemak tak jenuh ganda di dalam minyak wijen sangat bermanfaat memangkas kadar kolesterol.

Jantung pun bakal lebih sehat ketika kolesterol jahat di dalam tubuh berkurang.

Minyak wijen juga mengandung sesamin dan sesamol yang mempunyai sifat antioksidan sangat kuat.

Sesamin dan sesamol dipercaya bisa membantu pembuluh darah melakukan relaksasi sehingga tekanan darah menurun.

3. Menjaga Kesehatan Jantung

Minyak wijen ternyata sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung pria dan wanita.

BACA JUGA: Minum Teh Daun Pandan Ternyata Manfaatnya Mencengangkan

Rutin mengonsumsi minyak wijen bisa menurunkan risiko pembuluh darah jantung tersumbat.

Jika jantung sehat, berbagai aktivitas pun bisa dilakukan dengan lebih lancar. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co