Ariel Tatum Idap Borderline Personality Disorder, Ini Gejalanya

10 Januari 2021 13:10

GenPI.co - Borderline personality disorder (BPD) dalah penyakit mental serius yang ditandai dengan perasaan, mood dan perilaku yang tidak menentu.

Pasien biasanya memiliki masalah dengan emosi dan pikiran; kadang, mereka memiliki perilaku ceroboh yang menyebabkan hubungan yang tidak stabil.

BACA JUGATerungkap Alasan Ariel Tatum Rajin Lakukan Yoga, Ternyata…

Borderline personality disorder umumnya terjadi pada masa remaja atau masa awal dewasa.

Tidak mudah untuk membedakan gejala borderline personality disorder dari kelainan mental lainnya. 

Namun umumnya, borderline personality disorder dapat didiagnosis dengan tanda-tanda dan gejala berikut.

Orang-orang dengan borderline personality disorder biasanya memiliki ketakutan serius terhadap pengabaian atau ditinggal.

Mereka kadang memiliki reaksi ekstrem, seperti panik, depresi, marah atau tindakan heboh jika merasa atau benar-benar ditinggalkan.

Mereka tidak dapat menjaga hubungan dengan stabil, bahkan dengan keluarga, teman atau orang-orang terdekat.

Mereka sering menyebabkan masalah di hubungan tersebut dengan mengidealisasikan seseorang dan kemudian membenci atau marah terhadap orang tersebut secara tiba-tiba.

Mereka cepat berubah terhadap emosi, nilai-nilai, perasaan, tujuan yang terkait dengan identitas diri dan gambar diri.

Pasien tidak menghargai diri mereka atau merasa mereka tidak ada.

Perilaku yang impulsif dan kadang berbahaya seperti berjudi, menghamburkan uang, penyalahgunaan obat-obatan.

Perilaku ingin bunuh diri yang berulang atau merusak diri sendiri, seperti menyayat urat nadi, sebagai respon terhadap ketakutan akan perpisahan atau penolakan.

Mood yang intens dan mudah berubah, dengan masing-masing episode berlangsung dari beberapa jam hingga beberapa hari yang dapat mencakup kebahagiaan yang intens, kekesalan, malu atau gelisah.

Sering merasa hampa atau bosan. Kemarahan yang tidak pantas, intens, sinis, memiliki pertengkaran fisik.

Memiliki pikiran paranoid yang terkait stress atau gejala disosiatif yang serius, seperti merasa terpisah dari diri sendiri, mengamati diri sendiri dari luar tubuh, atau kehilangan hubungan dengan realita.

Namun, tanda yang paling berbahaya adalah bunuh diri dan menyakiti diri sendiri.

Sekitar 4-9% orang dengan borderline personality disorder cenderung memiliki perilaku ingin bunuh diri atau mencoba untuk bunuh diri.

BACA JUGAPujaan Cowok, Ternyata Ariel Tatum Sulit Jalin Hubungan Spesial

Dengan masalah mental, bunuh diri adalah akibat yang paling tragis. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co