GenPI.co - Rasa jahe merah memang pedas. Tapi khasiatnya sangat cadas. Manfaatnya bisa bikin bengong. Herbalnya pun bisa dengan mudah diracik.
Melansir dari buku berjudul Tumbuhan Obat dan Khasiatnya, jahe merah mengandung gingerol, limonene, aspartic, caprylic acid, capsaicin, chlorogenic acid, dan farnesol.
Tidak hanya itu jahe merah memiliki efek farmalogis memperlambat proses penuaan dan merangsang regenerasi sel kulit. Berikut manfaat jahe merah sebagai herbal.
BACA JUGA: Kenapa Shio Ini Bisa Punya Banyak Duit? Bacanya Bikin Bengong
1. Obat gatal, luka lecet, dan luka akibat senjata tajam
Banyak faktor yang membuat permukaan kulit menjadi gatal, salah satunya akibat terkena gigitan serangga.
Daripada terus menggaruk kulit yang terasa gatal, Anda bisa mengobatinya dengan menempelkan campuran jahe merah dan bawang merah yang ditumbuk halus di atas permukaan kulit yang gatal.
Anda bisa menempelkan ramuan herbal tersebut secara rutin sampai gatal hilang. Selain mengobati gatal, obat herbal tersebut juga efektif menyembuhkan luka lecet dan luka berdarah akibat senjata tajam.
2. Batuk kering menahun
Jahe merah mengandung minyak atsiri yang bisa meredakan batuk. Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda bisa makan jahe merah ukuran kecil secara langsung tiga kali sehari.
Usahakan Anda menguyah jahe merah sampai lembut dan menelas air jahe merah.
3. Obat kuat
Salah satu manfaat jahe merah adalah meningkatkan gairah. Jahe merah bisa jadi solusi untuk Anda yang tidak ingin minum obat kuat kimia.
Cara membuat obat herbal ini cukup mudah, berikut bahan dan cara membuatnya
BACA JUGA: Sukses dan Hoki Diborong Zodiak Ini di 2021.
Bahan
Biji kucai 10 gram
Jahe merah 10 gram
Merica 15 butir
Biji pare kering 10 gram
Gula merah 1 sendok teh.
Air 2 gelas
Cara membuat
Haluskan jahe merah, biji kucai, biji pare, merica, dan gula merah. Setelah itu, Anda rebus semua bahan tersebut dengan dua gelas air sampai mendidih dan menyisahkan satu gelas air.
Anda minum obat herbal tersebut selagi hangat. Anda bisa minum obat herbal tersebut dua kali sehari dengan takaran yang sama.
4. Meningkatkan daya tahan tubuh
Jahe merah dipercaya bisa meningkatkan sistem imunitas alias daya tahan tubuh. Untuk mendapatkan manfaatnya Anda bisa menyiapkan beberapa bahan di bawah ini.
Temulawak 20 gram
Jahe merah 20 gram
Lempuyang wangi 20 gram
Biji ketumbar 10 gram
Cara membuat
BACA JUGA: Shio Ajaib! Dulu Disuka, di 2021 Jadi Makin Kaya Raya
Cuci sampai bersih jahe merah, temulawak, dan lempuyang wangi. Setelah itu Anda keringkan seluruh bahan tersebut.
Selanjutnya, tumbuk semua bahan sampai halus atau berubah bentuk menjadi bubuk.
Seduh satu sendok makan bubuk obat herbal tersebut dengan 1/2 gelas air panas. Anda bisa tambahkan madu dan aduk rata lalu minum dengan segera. Anda bisa minum obat herbal tersebut dua kali sehari. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News