Perhatikan 3 Hal Penting untuk Mencegah Penyakit Asam Urat Kambuh

31 Desember 2020 16:50

GenPI.co - Penyakit asam urat adalah jenis radang sendi yang terjadi karena kadar uric acid (asam urat) yang tinggi di tubuh.

Pada masyarakat awam, kondisi ini disebut juga encok.

BACA JUGAEncok dan Penyakit Asam Urat Adalah Dua Hal yang Berkaitan

Oleh karena itu, kadar asam urat perlu dijaga di kisaran normal sebagai bentuk pencegahan penyakit asam urat. 

Lantas, bagaimana cara mencegah asam urat yang bisa dilakukan? 

1. Batasi makanan tinggi purin

Asupan tinggi purin merupakan salah satu penyebab asam urat.

Oleh karena itu, Anda perlu menjaga pola makan dan membatasi makanan tinggi purin untuk mencegah asam urat terjadi.

Beberapa makanan penyebab asam urat yang mengandung tinggi purin diantaranya jeroan, makanan laut (seafood), daging merah, minuman beralkohol.

2. Rutin olahraga sebagai langkah pencegahan asam urat

Rutin olahraga dapat menjaga sendi dan kesehatan Anda secara keseluruhan serta menjaga berat badan ideal sebagai salah satu pencegahan terhadap berbagai penyakit, termasuk asam urat.

Untuk menurunkan risiko penyakit asam urat, Anda dapat melakukan olahraga secara rutin dan teratur selama 30 menit selama lima hari dalam seminggu.

3. Hindari obesitas dan jaga berat badan ideal

Obesitas merupakan salah satu faktor risiko penyakit asam urat.

Oleh karena itu, Anda perlu menjaga berat badan tetap ideal dan sehat agar terhindar dari obesitas sebagai salah satu cara untuk mencegah asam urat.

BACA JUGA3 Pantangan yang Harus Dipatuhi Penderita Asam Urat

Bila sudah kelebihan berat badan, Anda sebaiknya berupaya menurunkan berat badan hingga mencapai angka ideal Anda. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co