GenPI.co - Mengonsumsi suplemen probiotik bisa membantu mengurangi diare dan sembelit.
Dilansir Health, probiotik telah terbukti bisa mengatasi diare yang disebabkan infeksi.
Suplemen probiotik efektif mengobati dan mencegah diare dengan meningkatkan serta mempertahankan populasi bakteri usus yang bermanfaat dan memperbaiki disbiosis (bakteri usus yang tidak seimbang).
Tinjauan terhadap 84 penelitian menemukan bahwa strain probiotik tertentu dan pengobatan kombinasi secara signifikan mengurangi durasi diare akut pada anak-anak.
Di antara semua probiotik yang disertakan dalam tinjauan tersebut, Saccharomyces boulardii paling efektif dalam mengurangi durasi diare dan risiko diare yang berlangsung dua hari atau lebih.
Penelitian juga menunjukkan bahwa spesies Lactobacillus dan Saccharomyces bisa membantu mencegah diare yang disebabkan pengobatan antibiotik.
Suplemen probiotik juga bisa membantu mengurangi sembelit.
Sebuah penelitian terhadap 153 orang dengan sembelit fungsional menemukan bahwa mengonsumsi pengobatan kombinasi probiotik tertentu selama empat minggu efektif untuk meningkatkan frekuensi buang air besar.
Probiotik biasanya dikonsumsi dalam dosis besar.
Suplemen yang menyediakan miliaran probiotik per sajian aman dikonsumsi.
Namun, penting untuk mengikuti petunjuk dosis pada label suplemen dan berkonsultasi dengan dokter. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News