4 Tanda Kadar Kortisol Tinggi, Bisa Ganggu Kesehatan

17 April 2025 22:30

GenPI.co - Kortisol merupakan hormon yang diproduksi kelenjar adrenal dan berperan dalam mengendalikan berbagai fungsi tubuh.

Hormon ini mengatur gula darah dan metabolisme, mendukung fungsi kekebalan tubuh, mengendalikan tekanan darah dan peradangan, serta mengelola respons stres.

Dilansir Health, berikut tanda-tanda kamu mengalami kadar kortisol tinggi.

1. Penambahan Berat Badan 

BACA JUGA:  4 Manfaat Rutin Minum Kopi Kunyit, Bagus untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Kadar kortisol yang tinggi bisa mengganggu laju metabolisme.

Orang dengan kadar kortisol tinggi mungkin memiliki metabolisme yang lambat dan berat badan bertambah.

BACA JUGA:  4 Manfaat Minum Kopi Kunyit Setiap Hari, Cegah Penyakit Kronis

Kadar kortisol yang tinggi juga bisa meningkatkan nafsu makan.

Kamu mungkin memperhatikan penumpukan lemak di dada, perut, wajah, atau punggung atas.

2. Perubahan Kulit dan Rambut 

BACA JUGA:  3 Manfaat Rutin Push-up, Kamu Tidak Perlu Alat Mahal untuk Bugar

Kortisol bisa melemahkan dan membuat kulit menjadi lebih tipis.

Peningkatan kortisol dan androgen bisa menyebabkan hirsutisme (peningkatan pertumbuhan rambut), sering kali pada wajah dan leher.

Kortisol yang tinggi juga mengganggu pertumbuhan rambut normal, yang menyebabkan rambut rontok atau kebotakan.

Hal itu membuat kamu lebih mudah terkena memar dan mungkin timbul stretch mark berwarna ungu di perut, pinggul, atau lengan.

3. Perubahan Kesehatan Mental 

Kecemasan, depresi, dan perubahan suasana hati masuk dalam daftar gejala umum kortisol tinggi.

Kortisol kemungkinan memengaruhi perubahan di otak yang menyebabkan kecemasan, depresi, dan bahkan insomnia.

Hidup dengan penyakit serius seperti sindrom Cushing juga bisa memengaruhi suasana hati.

4. Kelelahan

Kamu mungkin merasa lebih lelah dari biasanya dan mengalami kelemahan pada otot.

Kadar kortisol tinggi bisa menyebabkan atrofi otot seiring waktu, yang melemahkan bahu, pinggul, dan paha, serta mempersulit gerakan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co