3 Manfaat Bayam bagi Kesehatan, Sayang Banget Jika Dilewatkan

05 Desember 2024 12:40

GenPI.co - Bayam (Spinacia oleracea), tanaman asli Asia Tengah, merupakan salah satu sayuran hijau berdaun yang paling serbaguna.

Bayam mengandung vitamin dan antioksidan yang melindungi dari penyakit kronis.

Dilansir Health, berikut manfaat bayam bagi kesehatan.

1. Membantu Mengelola Tekanan Darah

BACA JUGA:  5 Makanan Terbaik untuk Membantu Mengurangi Peradangan dalam Tubuh

Bayam merupakan sumber nitrat, yang merupakan zat kimia alami. Nitrat membuka pembuluh darah, meningkatkan aliran darah dan meredakan tekanan pada jantung.

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan pada tahun 2016, sekelompok yang terdiri dari 7 wanita dan 11 pria mengonsumsi empat minuman yang mengandung banyak nitrat, termasuk minuman bayam.

BACA JUGA:  Makanan dan Minuman Ampuh Membantu Mengurangi Kecemasan

Para peneliti menemukan bahwa kadar nitrat dalam darah para peserta meningkat setelah mengonsumsi minuman tersebut.

Minuman bayam ampuh menurunkan tekanan darah.

2. Sumber Antioksidan

BACA JUGA:  3 Makanan Terbaik untuk Meredakan Gejala Gangguan Pencernaan

Bayam mengandung antioksidan yang membantu mengurangi peradangan dan melindungi tubuh dari penyakit.

Antioksidan dalam bayam meliputi kaempferol, quercetin, myricetin, dan isorhamnetin, yang semuanya merupakan flavonoid.

Senyawa-senyawa tersebut membantu melindungi kamu dari kanker, penyakit jantung, dan penyakit peradangan.

3. Kesehatan Mata

Lutein, antioksidan dalam bayam, dapat mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia (AMD).

Penyakit mata ini dapat mengaburkan penglihatan sentral yang tajam untuk membaca dan mengemudi.

AMD merupakan penyebab utama hilangnya penglihatan bagi orang yang berusia lebih dari 55 tahun. Pencegahan adalah kuncinya, karena tidak ada obat untuk AMD.

Penelitian telah menemukan bahwa bayam yang kaya lutein meningkatkan kepadatan optik pigmen makula (MPOD).

Pigmen ini berfungsi seperti kacamata hitam internal untuk melindungi mata. Penurunan MPOD merupakan faktor risiko untuk AMD. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co