Kenari vs Almond: Mana yang Lebih Sehat bagi Tubuh?

30 November 2024 12:40

GenPI.co - Kenari dan almond adalah dua jenis kacang yang paling banyak dikonsumsi, tetapi tahukah kamu mana yang lebih sehat?

Dilansir Times of India, berikut semua yang perlu kamu ketahui tentang kacang-kacangan ini.

1. Nutrisi kacang kenari

Kenari mengandung asam lemak omega-3 dalam jumlah tinggi, khususnya asam alfa-linolenat (ALA), yang bermanfaat bagi kesehatan jantung.

BACA JUGA:  Cara Mengetahui Pasangan Tulus Mencintai atau Hanya Memanfaatkanmu

Satu porsi sekitar 28 gram mengandung 185 kalori, terdiri dari 18 gram lemak tak jenuh, 4 gram protein, dan 2 gram serat.

Kenari juga mengandung vitamin dan mineral seperti magnesium, fosfor, dan vitamin B6.

2. Nutrisi kacang almond

BACA JUGA:  3 Manfaat Berenang bagi Ibu Hamil

Kacang almond merupakan sumber vitamin E, magnesium, dan antioksidan yang sangat baik.

Satu porsi almond mengandung 160 kalori, 14 gram lemak tak jenuh tunggal, 6 gram protein, dan 3,5 gram serat.

BACA JUGA:  Tips Memanfaatkan Media Sosial Secara Efektif bagi Orang Tua

Selain itu, almond menyediakan 7,3 mg, yaitu 37% dari asupan harian yang direkomendasikan.

Almond juga menyediakan mineral penting seperti kalsium dan kalium, menjadikannya kacang padat nutrisi.

3. Kesehatan jantung

Baik kenari maupun almond sama-sama meningkatkan kesehatan jantung, tetapi kacang kenari sedikit lebih unggul karena kandungan asam lemak omega-3 yang lebih tinggi.

Omega-3 membantu mengurangi peradangan dan menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.

Kacang almond juga mendukung kesehatan jantung dengan menurunkan kadar kolesterol LDL.

4. Manajemen Berat Badan

Kacang almond mungkin lebih baik untuk manajemen berat badan.

Kandungan protein dan seratnya yang lebih tinggi dapat meningkatkan rasa kenyang, membantu mengendalikan nafsu makan.

Kedua kacang ini dapat bermanfaat untuk kontrol berat badan, tetapi kuncinya adalah moderasi, karena kacang ini padat kalori.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah
almond   kenari   sehat   tubuh   kacang  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co