Waspada! 621 Orang Meninggal Dunia Akibat DBD

03 Mei 2024 13:30

GenPI.co - Sebanyak 621 kasus kematian akibat demam berdarah dengue (DBD) pada minggu ke-17 tahun 2024.

Jumlah ini naik drastis dibandingkan dengan kasus kematian akibat DBD pada periode yang sama pada 2023 terdapat 209 kasus.

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi mengatakan terdapat 88.593 kasus DBD.

BACA JUGA:  Waspada! DBD di Indonesia Tembus 43.271 Kasus dengan 343 Kematian, Naik 3 Kali Lipat

Sedangkan pada periode yang sama pada 2023 ada 28.579 kasus DBD.

Nadia menyebut angka kematian DBD tertinggi di Kabupaten Bandung sebanyak 29 kematian.

BACA JUGA:  Innalillahi, 14 Warga Klaten Meninggal Akibat DBD

Setelah itu Kabupaten Jepara sebanyak 21 kematian dan Kota Bekasi 19 kematian.

"Kabupaten Subang 18 kematian, Kabupaten Kendal 17 kematian," kata dia, dikutip Jumat (3/5).

BACA JUGA:  Astaga! 475 Orang Meninggal Dunia Akibat DBD

Di sisi lain, pada minggu ke-16 tahun 2024 terdapat sebanyak 540 kematian dan 76.132 kasus.

Nadia membeberkan 5 kabupaten dan kota dengan kasus tertinggi, yakni Kota Bandung (3.468), Kabupaten Tangerang (2.540), dan Kota Bogor (1.944).

"Kota Kendari 1.659 kasus, Kabupaten Bandung Barat 1.576 kasus," papar Siti.

Maka dari itu, dia meminta masyarakat untuk melakukan langkah-langkah pencegahan DBD.

Langkah ini seperti pembersihan sarang nyamuk (PSN) serta menguras, menutup, dan mengubur (3M) tempat yang berisiko menjadi sarang perkembangbiakan nyamuk.

"Bila demam 3 hari tidak menurun juga, segera ke RS/puskesmas, pastika. Lingkungan sekitar kita bersih," jelas dia.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co