GenPI.co - Pala dikenal tidak hanya karena rasanya yang unik, tetapi juga memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa.
Bumbu sederhana ini sering dikatkan dengan suguhan minuman ringan memiliki lebih dari sekadar aromanya yang menyenangkan.
Selain itu, mengonsumsi pada saat sedang menjalankan diet sangat dianjurkan. Ini alasannya, dilansir Times of India.
Pala membantu meringankan gangguan pencernaan dan perut kembung, meningkatkan sistem pencernaan yang lebih sehat.
Sejumput pala dalam makanan bisa memberikan manfaat yang luar biasa untuk menenangkan perut setelah makan berat.
Bumbu ini mengandung minyak esensial yang dikaitkan dengan peningkatan fungsi kognitif dan konsentrasi.
Menambahkan taburan pala ke dalam oatmeal atau smoothie dapat memberikan dorongan yang dibutuhkan otak.
Pala bisa menjadi obat alami yang selama ini kamu cari agar setiap malam bisa tidur pulas.
Dikenal karena sifat penenangnya yang ringan, pala memiliki manfaat untuk membantu mendorong relaksasi dan meningaktkan kualitas tidur.
Pertimbangkan untuk menambahkan segelas susu hangat atau camilan sehat sebelum tidur untuk menikmati efek menenangkannya.
Pala telah dikaitkan dengan peningkatan kesehatan jantung, membantu mengatur tekanan darah dan menurunkan kadar kolesterol.
Sedikit menambahkan pala pada makanan bisa sangat membantu dalam mendukung kesehatan jantung.
Mengandung antioksidan, manfaat pala lainnya adalah dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Antioksidan ini membantu melindungi tubuh dari stres oksidatif, meperkuat pertahanan tubuh terhadap penyakit. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News