Benarkah Kopi Bisa Membuat Pasangan Makin Romantis di Ranjang? Begini Penjelasannya

17 Oktober 2023 13:30

GenPI.co - Pernahkah kamu mendengar kopi bisa meningkatkan kualitas hubungan di ranjang? Seorang ahli bedah NHS telah membahas potensi manfaat dari konsumsi kafein sebelum "melakukan tindakan itu".

Peserta sukarela dalam penelitian ini hanya bereaksi dengan mengatakan, "Itu liar."

Dilansir Daily Mail, Dr Karan Rajan kemudian menjelaskan mengapa dia merasakan pengalaman itu begitu intens setelah tiga kali meminum espresso.

BACA JUGA:  Wirang Birawa Beber Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso dan Mirna, Akun IG dan Gmail Hilang

Dia menjelaskan bahwa pada dosis yang lebih rendah, kafein cenderung memiliki efek vasokonstriksi, yang berarti mengencangkan pembuluh darah dan memperlambat aliran darah ke seluruh tubuh.

Namun, pada dosis yang lebih tinggi, seperti tiga gelas espresso, ini memiliki efek vasodilatasi, yang meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh, termasuk "bagian sensitif".

BACA JUGA:  Bongkar Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso dan Mirna Salihin, Wirang Birawa Diserang Buzzer

Menurut dia, gairah dan kepuasan setelah bermain sebagian besar didasarkan pada jumlah darah yang mengalir ke bagian sensitif itu.

Namun, Dr Rajan mengakui bahwa penelitian mengenai apakah hal ini benar-benar berhasil dalam praktik masih terbatas.

BACA JUGA:  Senjata Pria Bisa Makin Kencang Setelah Minum Kopi, Hubungan Ranjang Tokcer

Dia menyebut pada sebuah penelitian tahun 2005 yang menunjukkan bahwa tikus betina yang diberi dosis kafein memiliki motivasi bermain yang lebih tinggi.

Namun, seperti yang kita ketahui, kafein adalah stimulan yang membuat kita lebih aktif dan fokus dalam berbagai konteks, jadi mungkin aktivitas di ranjang bersama pasangan hanyalah salah satu di antaranya.

"Tidak ada ilmu pasti mengenai apakah kopi dapat membuat atau menghancurkan permaianan Anda. Jadi, lakukan apa pun yang perlu Anda lakukan untuk mengapungkan perahu sensitif itu," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co