GenPI.co - Beras hitam merupakan salah satu kumpulan berbagai jenis beras dari spesies Oryza sativa L., warna hitam beras ini mempertahankan semua sifat alaminya karena tidak melalui proses pemutihan.
Beras hitam juga memiliki tekstur yang lebih padat dibandingkan dengan beras putih.
Beras hitam memiliki tinggi kandungan antosianin, yaitu senyawa yang mampu mencegah penyakit jantung dan melindungi terhadap segala macam peradangan yang menjadi penyebab dari banyak penyakit yang umum saat ini mulai dari asma, arthritis, hingga kanker.
Beras hitam juga mengandung tinggi protein yang dapat memproduksi enzim yang dapat mendorong proses penyebaran oksigen ke seluruh tubuh.
Selain itu, beras hitam kaya akan vitamin dan mineral yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.
Berikut beberapa manfaat beras hitam untuk kesehatan seperti dilansir pada Kamis (6/4/2023):
Salah satu manfaat mengonsumsi beras hitam, yakni secara alami bebas gluten.
Pasalnya, banyak orang yang menderita alergi terhadap gluten. Gluten dapat menyebabkan efek samping seperti kembung dan nyeri perut pada orang-orang yang sensitif dengan gluten.
Salah satu manfaat mengonsumsi beras hitam yang mengandung serat tinggi, yakni memiliki efek perlindungan pada sistem pencernaan sekaligus mempertahankan angka gula darah tetap konstan.
Perlu diketahui, bahwa dengan mengonsumsi nasi hitam bisa membantu mencegah risiko diabetes tipe 2 dan mengelola pradiabetes.
Selain itu, nasi hitam memiliki indeks glikemik (GI) rendah mencapai 42,3, sementara nasi putih memiliki GI mencapai 89.
Salah satu manfaat beras hitam ternyata memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan hati terutama dalam mencegah perlemakan hati.
Hal tersebut bisa terjadi karena adanya antioksidan tinggi dalam beras hitam.
Kandungan fitonutrien dalam beras hitam dapat membantu hati menghilangkan zat beracun yang secara signifikan mengurangi stres oksidatif dalam tubuh, sekaligus pula membantu memperbaiki dan meningkatkan fungsi masing-masing jaringan.
Manfaat mengonsumsi beras hitam ternyata mampu menghilangkan, mencegah, dan menyembuhkan masalah pencernaan.
Manfaat tersebut karena beras hitam memiliki kandungan serat yang tinggi.
Selain itu, serat membantu meningkatkan aktivitas gerak usus dan membantu meringankan sembelit.
Perlu diketahui, bahwa dalam dosis tinggi, serat dapat membantu mencegah penyerapan zat beracun dan membilasnya keluar dari tubuh.
Salah satu manfaat mengonsumsi beras hitam, yakni mampu mengontrol berata badan.
Beras hitam ternyata mampu menurunkan berat badan lebih baik daripada beras merah.
Sebanyak 100 gram beras hitam terdiri dari 351 kalori, 76,9 gram karbohidrat, dan 20,1 gram serat.
Sedangkan porsi yang sama dari beras merah mengandung sekitar 356 kalori, 75,5 gram karbohidrat, dan 11,1 gram serat.
Manfaat beras hitam ternyata juga bisa membantu untuk mengontrol asupan kalori saat diet dan menjauhkan dari kemungkinan mengalami kondisi obesitas dalam jangka panjang. (HelloSehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News