GenPI.co - Praktisi kesehatan dr. M Berian Rachmanadi mengatakan rutin mandi air hangat memilik banyak manfaat kesehatan seperti melancarkan peredaran darah.
Selain itu, Berian menuturkan air hangat juga membuat tubuh mengeluarkan hormon endorfin pemicu kebahagiaan.
"Efeknya memberi rasa nyaman dan bahagia," ungkap Berian dalam acara peluncuran produk Rheem XWell Series, Jakarta, Senin (8/8).
Menurut Berian, hormon endorfin-lah yang membuat tubuh merasa lebih rileks ketika selesai mandi air hangat.
Dia menambahkan karena manfaatnya yang banyak, mandi air hangat juga bisa jadi solusi dalam mengurangi stres.
Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat tersebut, brand pemanas air asal Amerika Serikat Rheem pun meluncurkan series terbaru mereka di Indonesia.
Melalui distributor tunggalnya di Indonesia, yakni PT Dewata Vulcanindo Suryajaya, mereka meluncurkan Rheem XWell Series.
Rheem XWell Series merupakan pemanas air rumah tangga dengan teknologi mutakhir dan ramah lingkungan untuk konsumen Indonesia.
Devid Suryawan, head of retail PT Dewata Vulcanindo Suryajaya, mengatakan Rheem XWell Series dirancang dengan teknologi Diffuser Rheem Hot eksklusif.
"Teknologi itu mampu menghasilkan air panas lebih banyak dan lama sehingga level suhu air terjaga secara konstan," ungkap Devid.
Rheem XWell Series punya dua varian, yakni cube dan slim. Produk tersebut punya garansi dengan tema 8-8-2, yakni garansi delapan tahun tangki, delapan tahun elemen panas, dan dua tahun suku cadang serta ongkos kerja.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News