Dokter Ingatkan Bahaya Kolesterol Usai Lebaran, Catat Solusinya!

09 Mei 2022 21:55

GenPI.co - Hidangan lezat yang disantap saat lebaran menyisahkan residu lemak kolesterol, terlebih pada makanan yang bersantan.

Oleh karenanya, bahaya kolesterol yang meningkat harus diwaspadai siapa saja usai hari raya.

Dokter spesialis gizi klinis RS Siloam Kebon Jeruk dokter Sheena Angelia mengatakan potensi kolesterol naik sangat mungkin dipicu dari makanan yang tersedia ketika Lebaran.

BACA JUGA:  Apakah Penderita Kolesterol Tak Boleh Konsumsi Makanan Bersantan?

"Sayangnya, beberapa hidangan khas Idulfitri bisa membuat kolesterol melonjak jika khilaf dan kurang waspada mengelola asupan," kata dokter Sheena kepada GenPI.co, Senin (9/5).

Dokter Sheena menjelaskan hidangannya yang bisa memicu kolesterol ialah daging berlemak, jeroan, dan makanan tinggi lemak jenuh.

BACA JUGA:  Segera Makan 3 Buah Saat Kamu Mengalami Kolesterol Tinggi

"Kandungan lemak jenuh ini, seperti kue kering, cake, hidangan bersantan, dan digoreng memang bisa memicu lonjakan kolesterol," jelasnya.

Menurutnya, masyarakat harus waspada terhadap beberapa hidangan tersebut, yang mana bisa menimbulkan penyakit jika tidak diatur.

Sebab, jika kolesterol melonjak, aktivitas akan terganggu ketika kembali aktif bekerja setelah libur Lebaran.

"Bahkan, bukan tidak mungkin memicu risiko serangan jantung atau strok," imbuhnya.

Oleh karena itu, dia mengimbau masyarakat agar menjaga pola makan dan asupan nutrisi ketika menyantap hidangan Lebaran.

Menurut dokter Sheena, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah lonjalan kolesterol dengan pola hidup sehat.

"Ini bisa dicegah, seperti mengatur pola makan, memperbanyak minum air putih, menyempatkan diri berolahraga, hingga berhenti merokok," kata dia. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Puji Langgeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co