GenPI.co - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan lebih dari 300 juta orang di seluruh dunia mengalami depresi. Penyebabnya bermacam-macam, mulai masalah keluarga, tekanan pekerjaan, dan ekonomi.
Menurut Niyati Likhite seorang pakar gizi, faktor gaya hidup dapat berkontribusi pada depresi. Cara mengatasinya depat dengan diet makan sehat.
Menurutnya ada makanan tertentu yang mampu mendongkrak suasana hati dengan meningkatkan kadar serotonin. Berikut 4 makanan sehat tersebut seperti dilansir Health site.
Buah dan sayuran mengandung antioksidan dan beta-karoten serta vitamin C & E yang mamberikan nutrisi yang penting bagi kondisi kesehatan, termasuk meningkatkan hormon bahagia.
Di antaranya seperti wortel, brokoli, labu, bayam, ubi jalar, tomat, jeruk, jeruk nipis, jeruk bali, kacang dan biji-bijian.
Makanan kaya karbohidrat juga penting untuk memberikan stamina dan metabolisme tubuh agar kuat menghadapi segala beban hidup. Di antaranya terdapat pada sereal, gandum dan kacang-kacangan.
Tak dipungkiri protein sangat dibutuhkan tubuh untuk memberikan energi sehingga sangat memperkuat konsentrasi seseorang dalam pekerjaan.
Konsumsi makanan seperti ikan, ayam, kacang-kacangan, susu, produk kedelai dan yogurt, karena mengandung tryptophan dan selenium yang membantu menstimulasi kadar serotonin.
Cokelat hitam membantu dalam melepaskan serotonin yang melemaskan pembuluh darah.
Sehingga akan memicu hormon baik dalam tubuh yang pada akhirnya membuat seseorang semakin bersemangat menjalani hari.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News