GenPI.co - Tekanan darah rendah atau hipotensi adalah tekanan darah di bawah 90/60 mmHg. Kondisi itu terjadi ketika organ-organ tubuh tidak menerima pasokan darah sesuai kebutuhan.
Segala kondisi yang mengurangi volume darah bisa memengaruhi tekanan darah normal, termasuk dehidrasi atau kekurangan cairan.
Dehidrasi termasuk salah satu penyebab tekanan darah rendah yang dapat terjadi pada orang sehat, maupun penderita tekanan darah rendah.
Berdasarkan hasil pengukuran tekanan darah, tekanan darah sistolik (tekanan darah atas) yang normal berkisar 90-120 mmHg.
Tekanan darah diastolik (tekanan darah bawah) yang normal adalah 60-80 mmHg. Jika hasil pengukuran tekanan darah kurang dari normal, hal ini dapat menjadi tanda bahwa kamu mengalami hipotensi.
Orang yang mengalami tekanan darah rendah biasanya akan menunjukan tanda-tanda seperti:
1. Kepala pusing atau kepala rasanya sangat ringan.
2. Pingsan
3. Penglihatan kabur
4. Mual
5. Kelelahan
6. Kurang konsentrasi (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News